Cek Kesehatan Gratis

CKG (Cek Kesehatan Gratis) merupakan program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia dan mengurangi beban penyakit yang bisa dicegah. Program CKG hadir sebagai upaya preventif terhadap berbagai penyakit yang ada di Indonesia. Program ini dilaksanakan berdasarkan siklus hidup masyarakat, dengan fokus utama pada tiga momentum pelaksanaan : CKG ulang tahun, CKG sekolah, dan CKG khusus untuk ibu hamil dan balita.

Program CKG ulang tahun di Kota Pekalongan sudah mulai dilayani pada tanggal 10 Februari 2025. Masyarakat bisa mendapatkan layanan CKG dalam kurun waktu mulai dari hari ulang tahun hingga 30 hari sesudahnya. Dinas Kesehatan Kota Pekalongan melaksanakan monitoring secara serentak di 14 Puskesmas wilayah Kota Pekalongan pada tanggal 10 Februari 2025, hari pertama pelayanan CKG. Untuk bisa mendapatkan layanan CKG, masyarakat bisa mendownload aplikasi satu sehat atau bisa datang langsung ke Puskesmas dengan membawa KTP dan KK.